Oke, langsung saja ke pokok permasalahan, yaitu cara mengatasi Blank Screen atau White Screen dan Ganjil/-NaN pada Dapodikdas 2013. Berdasarkan pengalaman penulis yang juga menemui 2 macam permasalahan tersebut (di wilayah saya 2 laptop Ganjil/-NaN dan 1 Blank Screen), solusinya adalah menginstall ulang aplikasi, dan Alhamdulillah berhasil.
PENTING !!!
Sebelumnya siapkan BackUp Data terakhir, jika tidak mempunyai BackUp tidak disarankan menggunakan cara ini.
Langkah-langkahnya :
1. Uninstal aplikasi melalui windows explorer
- klik icon seperti gambar di bawah
- masuk drive C:>Program Files\Dapodikdas\ dan klik 2x file unins000.exe
- Tunggu sampai proses uninstall selesai
3. Setelah terinstall, lakukan registrasi seperti biasanya, samakan data registrasi dengan data registrasi sebelumnya.
4. Setelah registrasi berhasil, cobalah login. Nanti akan terbaca aplikasi sudah expired. Tpi tdk usah khawatir. Tutup browser (disarankan menggunakan Google Chrome sebagai browser untuk aplikasi ini).
5. Matikan services dapodik, caranya tekan tombol windows + R (tombol windows biasanya terletak diantara tombol Ctrl dan Alt. Maka akan masuk seperti gambar berikut:
ketikkan services.msc klik OK
6. Akan masuk ke jendela baru, cari file DapodikdasDB dan DapodikdasWebSrv, matikan keduanya dengan cara klik tulisan Stop di kiri atas.
7. Copy dan replace folder database dan dataweb pada folder Dapodikdas, dengan folder backup anda. Untuk cara backup data dapat dilihat di SINI.
8. Nyalakan lagi service dapodik seperti pada langkah 5 dengan cara klik Start di kiri atas.
9. Install Patch 2.04, Tpi harap diingat, jangan matikan services.msc nya (kami sarankan memakai patch yang kami sediakan, karena sudah kami coba dan berhasil, dan patch ini jg patch dari web resmi dapodik, hanya tempat penyimpanan kami pindah sebagai mirror) yang bisa di download di SINI
10. Setelah proses instalasi patch selesai. Login ke aplikasi, jika tampil pesan aplikasi expired, cukup tekan F5 atau Ctrl + F5 atau Fn + F5 (beda laptop beda perlakuan), atau tekan gambar refresh di browser Chrome (lihat gambar)
11. Selesai dan semoga berhasil.
Tulisan dan ulasan anda bagus,
BalasHapusnanmun ada yg kurang, dan cenderung membuat data hilang.
didepan mestinya disampaikan hanya bisa dilakukan jika punya backup data.
orang awam mengikuti cara ini, maka dipastikan datanya modarrrr....
Terimakasih kritikannya, sudah kami perbaiki...
Hapus